Pengalaman saya ketika pertama kali bekerja menggunakan mesin EDC mungkin terasa mengerikan karena hubungannya dengan saldo bank seseorang. pertama kali ketika melayani pelanggan dengan menggunakan mesin gesek ini terasa deg degan dan penasaran
Oke langsung saja, menggunakan mesin EDC mesin EDC hanya digunakan untuk pembayaran menggunakan kartu Debit saja. jika customer memaksa bayar dengan kartu Kredit jangan lupa menambah 2,5% pada pembayarannya dan jangan lupa konfirmasi pada customer. jika tidak ditambah 2,5% akibatnya uang yang di transaksikan pada mesin EDC ketika laporan pada bank perusahaan menjadi kurang bayar.
Cara menggunakan mesin EDC BCA :
- Gesekkan kartu Debit pada mesin EDC
- Akan muncul nomer kartu sesuaikan dengan kartu lalu tekan tombol hijau
- Muncul sale isikan nominal sesuai pembelian customer kemudian tekan hijau
- Berikan mesin EDC pada customer untuk mengisikan PIN/Password
- Kemudian Tekan Hijau
- Jika transaksi berhasil maka EDC akan print kertas bukti bayar
- Kertas BCA yang pertama untuk perusahaan kemudian kertas kedua untuk customer
Jika transaksi telah selesai jangan lupa melakukan settlement agar pembayaran masuk pada rekening bank perusahaan. Cukup simple dan mudah kan semoga bermanfaat.
No comments:
Post a Comment